6 Rekomendasi Sunscreen Untuk Olahraga Outdoor, Anti Luntur Buat Berenang!
Kamu pecinta olahraga perlu tahu nih, dimanapun kamu berolahraga baik outdoor maupun indoor tetap perlu mengenakan sunscreen. Memangnya sunscreen sepenting itu ya? Iya, penggunaan sunscreen memang sepenting itu karena melansir Healthline, terdapat sekitar 95% sinar ultraviolet yang masuk ke bumi yang menyebabkan kerusakan kulit dan faktanya sinar berbahaya ini dapat menembus ruang melalui pantulan benda. Bayangkan saja bila kamu olahraga seminggu tiga kali tanpa perlindungan sunscreen, wah bisa-bisa kulit kering dan timbul iritasi hingga permasalahan lainnya. Lalu, adakah rekomendasi sunscreen untuk olahraga? Tentu kita punya solusinya!
Tak hanya memberikan rekomendasi, kami juga membagikan tips hal apa saja yang perlu kamu cermati dalam memilih sunscreen untuk olahraga. Langsung saja kita bahas satu per satu di bawah ini.
1. Sunscreen Anessa Perfect UV Skincare Milk
Best seller sunscreen ANESSA ini cocok digunakan untuk berolahraga sebab menyuguhkan daya proteksi UV paling tinggi, sehingga tak perlu khawatir sunburn saat olahraga outdoor.
Unggul dalam teknologi double defense auto booster memberikan perlindungan kulit yang dua kali lebih kuat terhadap sinar UVA dan UVB, bahkan dalam kondisi panas dan keringat berlebih. Rubbing-resistant dan super waterproof juga memberikan perlindungan ekstra tahan lama dan tidak mudah luntur, bahkan saat terpapar permukaan benda atau air. Formula ringan dengan bahan alami perawatan kulit berminyak dan berjerawat mampu melembabkan dan menangkal radiasi bebas penyebab berbagai permasalahan kulit.
2. Sunscreen Anessa Perfect UV Skincare Gel
Rekomendasi kedua sunscreen untuk olahraga satu ini pas untuk cewe-cewe yang tetap ingin terlihat fresh berkilau alami. ANESSA Perfect UV Skincare Gel SPF 50+ memberikan kelembaban dan tampilan bercahaya pada kulit. Mengandung bahan skincare sama dengan versi Milk sebelumnya dan menggunakan teknologi yang serupa, Auto Booster Technology membantu meningkatkan perlindungan UV saat terpapar keringat, air, panas, dan kelembaban.
3. Sunscreen Anessa Perfect UV Skincare Spray
Tidak hanya memudahkan pengaplikasian karena tinggal semprot, ANESSA Perfect UV Skincare Spray juga memudahkan para pecinta olahraga atau yang sering beraktivitas outdoor karena tabir surya spray ini amat praktis dan travel friendly.
Dengan peran ganda pelembab dan tabir surya, teknologi double defense, Aqua EX Booster, dan Super Waterproof, ANESSA memanfaatkan produksi keringat dan air untuk meningkatkan efektivitas tabir surya. Cocok banget nih yang suka olahraga air tanpa perlu khawatir luntur karena justru perlindungannya semakin kuat.
4. Sunscreen Anessa Brightening UV Gel
Rekomendasi berikutnya cocok untukmu yang ingin tetap terlihat cerah meski keringat bercucuran, ANESSA Brightening UV Gel solusinya. Dengan skincare ingredient:
-
M-Tranexamic Acid yang berfokus pada pemutihan kulit dan mengurangi flek hitam dalam waktu hanya 2 minggu.
-
Glycyrrhizin Acid Salt juga membantu mencegah kulit menjadi kasar akibat paparan sinar UV.
-
Bahan alami lainnya memberikan kelembaban, antioksidan, perlindungan UV, efek anti-aging, dan peremajaan kulit.
Untukmu yang hobi olahraga air, sunscreen ini telah dilengkapi Aqua Booster EX Technology yang mampu menjaga agar sunscreen tidak luntur ketika terkena air atau keringat.
5. Sunscreen Anessa Perfect UV Mild Gel
Varian sunscreen kelima dari ANESSA ini sangat direkomendasikan untuk memudahkanmu saat berolahraga karena adanya teknologi Smooth Protect yang memberikan kelembutan mirip sutera dan memiliki tekstur ringan, memberikan sensasi seolah tidak menggunakan tabir surya tanpa mengurangi efektivitasnya dalam melindungi kulit dari sinar UV.
Selain itu , kandungannya seperti super hyaluronic acid, ekstrak yellow flower, dan ekstrak teh hijau kyoto berfungsi untuk melawan dampak radikal bebas, memberikan kelembaban, dan bertindak sebagai agen antioksidan.
6. Sunscreen Anessa Day Serum
Rekomendasi terakhir sunscreen untuk olahraga sekaligus terbaru dari ANESSA yakni Day Serum. Tak hanya sebagai sunscreen, melainkan juga serum sehingga membuat perlindungan dengan ekstra kelembaban. Selain itu dilengkapi pula:
-
Sun Dual Care Technology sebagai gebrakan baru, mengubah sebagian radiasi UV menjadi manfaat positif untuk kulit. Dengan penggunaan rutin selama 4 minggu, dapat meningkatkan perlindungan kulit, kekenyalan, dan mengurangi tanda-tanda penuaan seperti garis halus.
-
Mengandung 50% Bahan Perawatan Kulit, termasuk super hyaluronic acid, kolagen, dan ekstrak rosa roxburghii, memberikan kelembaban hingga 12 jam dan meningkatkan elastisitas kulit. Ekstrak plankton alami menyegarkan dan memperbaiki tampilan kulit, sedangkan rosaceae bertindak sebagai formula anti-penuaan.
-
Dilengkapi Spirulina Energy Essence yang memiliki manfaat melawan radikal bebas, efek anti-inflamasi, dan perawatan anti-penuaan.
Tips Memilih Sunscreen yang Bagus Untuk Olahraga
Berolahraga membuat tubuh menghasilkan banyak keringat, oleh karena itu pemilihan sunscreen yang tepat sangat penting. Untuk itu, cari tahu perihal::
1. Tahan Air, Keringat, Gesekan
Utamanya karena berkeringat dan tubuh bergesekan dengan pakaian olahraga yang dikenakan, akan sangat mungkin sunscreen luntur. Penting untuk memastikan sunscreen memiliki kemampuan tahan air, keringat, dan gesekan seperti milik ANESSA yang berteknologi Auto Booster. Sebuah inovasi dan menjadi yang pertama di dunia, Auto Booster menciptakan perlindungan UV yang lebih efektif ketika bersentuhan dengan keringat, air, dan kelembaban bahkan telah teruji bertahan di bawah air selama 80 menit. Komponen tambahan yakni Humidity Booster, Thermo Booster, dan Aqua Booster EX melengkapi pemberian perlindungan yang lebih kuat di bawah paparan sinar matahari langsung.
2. SPF yang Tinggi
Menurut Cleveland Clinic, sunscreen dengan SPF 30 sudah mencukupi untuk kegiatan sehari-hari termasuk saat berolahraga. Namun, yang sering terlupakan yakni mengenakan kembali sunscreen, sehingga menurut dr. Forman akan lebih baik mengenakan langsung sunscreen ber SPF tinggi seperti 50+ yang mampu memproteksi hingga 98%.
American Academy of Dermatology (AAD) menyatakan bahwa SPF yang lebih tinggi dapat memblokir sedikit lebih banyak sinar UVB matahari. Akan tetapi, penting untuk diingat bahwa tidak ada tabir surya yang dapat memblokir 100% sinar UVB matahari. Oleh karena itu, kegiatan pengaplikasian kembali sunscreen tetap diperlukan.
3. Terdapat Fitur Broad Spectrum
Jika SPF fokus menangkal sinar UVB, lantas bagaimana dengan UVA? Elemen dalam sunscreen yang bertugas melawan UVA adalah broad spectrum. Perhatikan label kemasan sunscreen, bila tertulis broad spectrum, UVA/UVB protection, multi spectrum, atau PA++++ seperti milik ANESSA, maka sunscreen tersebut telah mampu melindungi dari kedua sinar ultraviolet berbahaya.
4. Tekstur Ringan dan Nyaman
Pemilihan tekstur juga tak kalah penting mengingat olahraga membuat tubuh berkeringat, apabila mengenakan sunscreen bertekstur padat atau terlalu berat justru menimbulkan kesan lengket pada tubuh. Pilihlah sunscreen bertekstur ringan dan cepat terserap kulit sehingga tidak membatasi gerakmu dalam berolahraga.
5. Praktis dan Mudah Untuk Reapply
Tips terakhir, sunscreen yang praktis, tidak menghabiskan ruang simpan di tas, mudah dibawah kemana saja untuk reapply sunscreen akan sangat memudahkanmu. Kini tersedia varian best seller dari ANESSA Gold Series Perfect UV Skincare Milk SPF 50+ PA++++ dalam size 20 ml dan travel size, cocok untukmu yang simple. Bisa juga versi spray size 60 g yang memudahkan pengaplikasian ulang dengan sprayernya yang halus dan menyebar menyeluruh ke wajah.
Demikian pembahasan seputar rekomendasi sunscreen untuk olahraga, tips memilih sunscreen yang tepat dan alasan mengapa sunscreen ber SPF tinggi penting. Dimanapun olahraganya, pastikan sunscreen memberikan perlindungan, tahan air dan gesekan, serta mengandung bahan perawatan kulit. Tertarik mencoba ANESSA? Klaim voucher di official store Shopee, Tokopedia, atau Lazada dan dapatkan segera sunscreen ANESSA untuk mendukung perlindungan kulit selama berolahraga.