6 Rekomendasi Sunscreen SPF Tinggi, Terbaik dan Efektif Melindungi!
Kesadaran wanita Indonesia akan pentingnya penggunaan sunscreen SPF tinggi relatif rendah, setidaknya begitulah yang dijelaskan oleh laman Parapuan. Hal ini amat disayangkan, mengingat Indonesia merupakan negara tropis dengan tingkat paparan sinar matahari yang tinggi sepanjang tahun. Betul sekali, sepanjang tahun, itu artinya semasa musim penghujan pun bahaya sinar ultraviolet tetap mengintai. Oleh karena itu, asumsi bahwa pemakaian sunscreen hanya dibutuhkan saat cuaca terik sebaiknya dikurangi.
"Penggunaan sunscreen ber SPF sangat penting untuk mencegah sunburn, mengurangi hiperpigmentasi, melawan tanda-tanda penuaan dini, dan risiko kanker kulit," jelas Erum Ilyas, MD, seorang dermatolog Amerika bersertifikasi. Jadi, mulai saat ini coba untuk sempatkan waktu mengoles dan meratakan sunscreen SPF ke sekujur tubuh dan wajahmu agar terhindar dari permasalahan kulit berkepanjangan.
Satu hal lagi, selalu perhatikan kadar SPF saat hendak membeli sunscreen. Hal ini karena semakin tertinggi angka yang tercantum di samping tulisan SPF pada kemasan sunscreen, mengartikan semakin efektif pula perlindungannya.Karena itu, Sun Protection Factor alias SPF diketahui pula sebagai formula yang mengukur seberapa baik sunscreen dapat melindungi kulit dari bahaya efek buruk sinar UVB.
Karena kami peduli akan kesehatan dan keindahan kulit para wanita Indonesia, pembahasan kali ini akan mengupas tuntas sunscreen SPF tinggi dari segi manfaat, hal-hal yang perlu diperhatikan, efektivitasnya, dan sebagai pendahuluan berikut rekomendasi sunscreen ber SPF tinggi bisa digunakan mulai dari usia 6 bulan!
1. Anessa Perfect UV Skincare Milk SPF 50+ PA++++
ANESSA Ultimate Daily UV Care adalah sunscreen dari merek ANESSA, yang telah menjadi Brand Sunscreen No.1 di Jepang selama 21 tahun. Produk ini memiliki tekstur ringan sehingga nyaman dan cepat terserap kulit. Dengan SPF 50+ PA++++, Perfect UV Milk memberikan perlindungan tinggi dari sinar UVA, UVB, dan partikel mikro, serta memberikan pertahanan melawan penuaan dini dan kerutan dengan formulasi perawatan kulit terdiri dari:
-
Kyoto Uji Green Tea.
-
Yellow Flower Extract.
-
Super Hyaluronic Acid.
-
Collagen.
Diformulasikan tanpa pewarna, non-komedogenik, dan telah diuji oleh dokter kulit.
Inovasi terbaru dari ANESSA adalah teknologi Auto Booster, yang pertama di dunia. Teknologi ini meningkatkan perlindungan UV saat terkena keringat, air, panas, dan kelembaban. Humidity Booster Technology, Thermo Booster Technology, dan Aqua Booster EX Technology adalah bagian dari teknologi ini, memberikan perlindungan lebih kuat di bawah sinar matahari.
2. Anessa Perfect UV Skincare Gel SPF 50+ PA++++
Dengan tekstur gel yang segar dan dewy, ANESSA Perfect UV Skincare Gel SPF 50+ memberikan kelembaban dan tampilan bercahaya pada kulit. Dengan teknologi yang sama dengan Perfect UV Milk, bantuan Auto Booster Technology memberikan perlindungan UV lebih kuat saat terkena keringat, air, panas, dan kelembaban. Meskipun tahan air dan keringat, sunscreen gel ini mudah dibersihkan dengan sabun sehingga cocok untuk penggunaan wajah dan tubuh.
Produk ini memiliki manfaat kecantikan terbaru, termasuk formulasi anti-kerutan, perlindungan dari partikel mikro, formula baru yang melembabkan kulit, dan kandungan bahan-bahan seperti Kyoto Uji Green Tea, Yellow Flower, Super Hyaluronic Acid, dan Collagen.
3. Anessa Perfect UV Skincare Spray SPF 50+ PA++++
ANESSA juga memproduksi sunscreen spray dengan kadar SPF 50+ PA++++ yang memudahkan dalam pengaplikasian ulang sehingga mudah untuk dibawa kemana saja. Dengan menggunakan teknologi double defense, Aqua EX Booster, dan Super Waterproof, ANESSA memanfaatkan air dan keringat untuk memperkuat efektivitas tabir surya. ANESSA juga mengusung inovasi SUNstainability, menjadikan produk ini ramah lingkungan dalam hal kemasan dan formulanya yang tahan terhadap air dan keringat. Masih dengan kandungan 50% skincare yang dapat melembabkan, mengenyalkan, dan meremajakan kulit.
4. Anessa Brightening UV Gel SPF 50+ PA++++
Sunscreen Anessa Brightening UV Gel memberikan perlindungan UV yang kuat dengan SPF 50+ PA++++ mengandung Aqua Booster EX Technology yang menjaga sunscreen tidak luntur ketika terkena air atau keringat, cocok untuk pecinta olahraga air, karena tahan terhadap air dan keringat.
Dengan kandungan 50% skincare ingredients salah satunya M-Tranexamic Acid fokus mencerahkan kulit dan mengurangi flek hitam dalam waktu hanya 2 minggu. Selain itu, Glycyrrhizin Acid Salt membantu mencegah kulit kasar akibat sinar UV dan bahan alami lain untuk melembabkan, antioksidan, perlindungan UV, anti aging, dan peremajaan kulit.
5. Anessa Perfect UV Mild Milk SPF 50+ PA++++
ANESSA Mild Milk SPF 50+ PA++++ dirancang khusus untuk kulit sensitif, baik untuk pemakaian pada tubuh maupun wajah. Keistimewaan lain dari sunscreen ini adalah kehadiran Smooth Protect Technology yang memberikan kelembutan layaknya sutera dan memiliki tekstur ringan, sehingga terasa seolah tidak menggunakan sunscreen tanpa mengurangi efektivitasnya dalam melindungi kulit dari sinar UV.
Sunscreen ini aman digunakan oleh semua kelompok usia, bahkan bayi berusia 6 bulan. Kandungan seperti super hyaluronic acid, ekstrak yellow flower, dan ekstrak teh hijau kyoto untuk melawan efek radikal bebas, memberikan kelembaban, dan berperan sebagai agen antioksidan.
6. Anessa Day Serum SPF 50+ PA++++
Produk terbaru dari Anessa, Anessa Day Serum, tidak hanya memberikan perlindungan maksimal terhadap sinar UV, tetapi juga menawarkan manfaat mencerahkan kulit melalui teknologi canggih dan kandungan skincare unggulan:
-
Sun Dual Care Technology sebagai inovasi mengubah sebagian sinar UV menjadi manfaat positif bagi kulit. Penggunaan rutin selama 4 minggu dapat meningkatkan skin barrier, elastisitas kulit, dan mengurangi garis halus.
-
Mengandung 50% Skincare Ingredients termasuk super hyaluronic acid, kolagen, dan ekstrak rosa roxburghii, yang memberikan kelembaban sampai 12 jam kekenyalan kulit pun meningkat. Ekstrak plankton alami menyegarkan dan memperbaiki penampilan kulit, sementara rosaceae berfungsi sebagai formula anti-penuaan.
-
Diformulasikan Dengan Spirulina Energy Essence yang memiliki manfaat melawan radikal bebas, anti-inflamasi, dan anti-aging.
Mengapa Memilih Sunscreen dengan SPF Tinggi?
Tingkat SPF pada label kemasan memiliki arti kemampuan sunscreen memblokir dan melindungi kulit dari sinar UVB yang merupakan penyebab utama sunburn dan kanker kulit.
American Academy of Dermatology merekomendasikan penggunaan tabir surya dengan SPF minimal 30 yang dapat memblokir 97% sinar UVB matahari dan maksimal 50 memblokir sampai 98% . Lalu bagaimana dengan sunscreen SPF 100?
SPF tertinggi adalah 100 dan dapat memblokir 99% sinar UVB. Namun, menurut laporan tahunan Environmental Working Group (EWG) tentang sunscreen, para ahli menuturkan tidak selalu menganggap tabir surya SPF 100 sebagai solusi terbaik. Pasalnya, SPF di atas 50 dapat menciptakan rasa keamanan palsu yang mengakibatkan pemakainya cenderung abai untuk mengaplikasikan ulang sunscreen karena merasa telah terlindungi secara optimal.
Faktor-Faktor yang Perlu Dipertimbangkan Dalam Memilih Sunscreen SPF Tinggi
Karena kandungan dalam sunscreen berinteraksi langsung dengan kulit, berikut ini kami jabarkan beberapa faktor yang sebaiknya kamu pertimbangkan saat memilih sunscreen SPF tinggi:
-
Jenis Sunscreen
Terdapat tiga jenis sunscreen yaitu sunscreen fisik, kimia, dan hybrid. Sunscreen fisik mengandung bahan dasar mineral seperti titanium dioksida atau seng oksida sehingga ramah bagi pemilik kulit sensitif. Sedangkan, sunscreen kimia mengandung bahan aktif seperti avobenzone atau oksibenzon yang lebih direkomendasikan untuk kulit berminyak dan acne prone. Sementara itu, hybrid sunscreen seperti produk-produk ANESSA menggabungkan kimia dan fisik untuk melindungi kulit dari sinar UV juga memberikan manfaat skincare.
-
Mengandung Broad Spectrum
Pastikan sunscreen pilihanmu mengandung perlindungan spektrum luas, yang melindungi kulit dari sinar UVB dan UVA. Karakteristiknya yakni terdapat tulisan “broad spectrum”, “UVB/UVA protection”, atau “multi spectrum” untuk sunscreen yang diproduksi di Amerika dan Eropa, sedangkan sunscreen produksi Jepang menggunakan faktor PA sebagai indikasi broad spectrum.
-
Tekstur
Samakan tekstur dengan jenis kulit masing-masing pengguna. Pemilik kulit berminyak, tekstur ringan yang tidak memicu produksi sebum berlebih cocok untukmu. Jika kamu memiliki kulit normal dan kering, pilih sunscreen yang melembabkan. Untuk kulit sensitif, fokus pada tekstur ringan dan mudah diserap.
-
Kandungan
Pilih sunscreen yang mengandung bahan-bahan yang baik untuk kulit, seperti hyaluronic acid atau pun niacinamide. Hindari sunscreen yang mengandung bahan-bahan yang dapat menyebabkan iritasi pada kulit, menimbulkan komedo, dan mengandung bahan aditif.
Baca Juga : Daftar Lengkap Ingredients Sunscreen yang Bagus, Apa Saja?
-
Daya Tahan Terhadap Air
Selain ber SPF, menggunakan sunscreen anti air dan keringat akan sangat memudahkanmu dalam berkegiatan. Sunscreen tipe ini memberikan perlindungan ekstra dengan kemampuannya yang tak mudah luntur.
Dengan memperhatikan faktor-faktor ini, kamu bisa lebih selektif dalam memilih dan menggunakan sunscreen yang tidak hanya sesuai dengan jenis kulitmu, tetapi juga dapat melindungi secara total di segala kondisi dan kegiatan apapun.
Sunscreen SPF Tertinggi Berapa?
Seperti yang sudah disinggung sebelumnya, nilai SPF tertinggi jatuh pada kadar 100. Meskipun begitu, para ahli menganggap efektivitasnya sebanding dengan sunscreen SPF 30 dan 50. Oleh karena itu, pemilihan antara SPF 30 hingga 50 dianggap sudah cukup untuk perlindungan yang efektif.
Apakah SPF Lebih Tinggi Lebih Bagus?
Tidak selalu. Meskipun SPF yang lebih tinggi memberikan perlindungan ekstra, perbedaan perlindungan antara SPF 30 dan SPF 50 sudah cukup signifikan, sehingga keduanya dinobatkan sebagai batas minimal dan maksimal sunscreen SPF tinggi berdasarkan saran ahli. SPF di atas 50 bahkan dinilai tidak memberikan keuntungan yang sebanding dengan risiko, seperti menciptakan rasa keamanan palsu dan mendorong keinginan berlama-lama di bawah sinar matahari. Oleh karena itu, pemilihan sunscreen SPF 30 hingga 50 yang paling disarankan.
Kesimpulannya dilihat dari segi efektivitas, para ahli sepakat SPF 30 sebagai batas minimal dan 50 maksimal untuk pilihan sunscreen SPF tinggi. Perhatikan juga faktor-faktor lain sebagai pertimbangan diantaranya jenis sunscreen yang disesuaikan dengan tipe kulit, broad spectrum, tekstur, kandungan, dan teknologi tahan air, keringat, dan gesekan. Untungnya semua indikator tersebut terangkum pada sunscreen ANESSA. Ribuan orang telah membuktikan perubahan positif pada kulitnya setelah memakai sunscreen ANESSA. Dapatkan ANESSA di toko online resmi kami dan jangan lupa gunakan vouchernya sekarang