Broad Spectrum Sunscreen: Proteksi Esensial untuk Menangkal UVA & UVB
Paparan radiasi sinar UVA dan UVB dapat menyebabkan beragam masalah kulit, mulai dari photoaging atau penuaan dini, sampai yang terparah adalah terjadinya kanker pada kulit. Maka dari itu, dibutuhkan perlindungan kuat setiap hari agar risiko dari radiasi sinar UV tersebut tidak terjadi pada kulitmu. Banyak upaya yang bisa dilakukan, termasuk di antaranya adalah menggunakan sunscreen. Agar perlindungannya optimal, kamu perlu memilih produk broad spectrum sunscreen. Simak penjelasan lengkapnya berikut ini.
Apa Itu Broad Spectrum Sunscreen?
Radiasi sinar UV terbagi menjadi beberapa jenis, yaitu UVA, UVB, dan UVC. Namun, dampak radiasi sinar UV yang paling berisiko pada kesehatan kulit ialah dampak dari jenis paparan radiasi UVA dan UVB. Pada awalnya, tabir surya hanya dibuat untuk melindungi kulit kita dari paparan sinar UVB saja yang menyebabkan efek kemerahan atau kulit terbakar (sunburn) yaitu menggunakan SPF. Seiring berjalannya waktu, para peneliti akhirnya mengetahui dampak UVA secara lebih menyeluruh, seperti menyebabkan kerutan, dan penuaan dini. Hal ini kemudian menghadirkan inovasi fitur PA. Hasil inovasi tersebut, kemudian menjadikan fitur sunscreen yang semakin lengkap dihadirkan dalam satu produk.
Produk dengan fitur gabungan dalam melindungi kulit dari UVA dan UVB di atas disebut sebagai Broad Spectrum sunscreen. Dalam hal ini berarti tidak hanya melindungi dari akibat paparan sinar UVB saja, namun juga dapat melindungi kulit dari bahaya radiasi sinar UV secara menyeluruh. Lebih dari itu, fitur Water Resistant juga ditambahkan di dalamnya agar perlindungan tabir surya menjadi lebih optimal.
Seperti yang sudah disebutkan di atas, Broad Spectrum Sunscreen memiliki fitur proteksi yang lengkap. Mulai dari SPF (Sun Protection Factor) yang melindungi dari risiko paparan UVB, juga PA (Protection Grade UVA) yang turut memproteksi risiko UVA yang berkaitan dengan hiperpigmentasi, serta penuaan. Secara lebih lengkap, fitur dalam Broad Spectrum ini akan dijelaskan pada poin berikut.
Perlindungan Optimal SPF 50 dan PA++++ dalam Broad Spectrum Sunscreen
Dalam menyediakan proteksi untuk menghindarkan kulitmu dari risiko paparan sinar UV, pentingnya broad spectrum sunscreen juga dilengkapi dengan kandungan SPF dan juga PA di dalamnya. SPF merupakan singkatan dari Sun Protection Factor. Hal ini merupakan sebuah tolok ukur yang memberitahukan pada kita perihal lama radiasi sinar UV mampu membuat kulit kita terbakar. Sedangkan untuk PA merupakan fitur yang dapat mengukur proteksi yang berkaitan dengan efek penuaan sebagai risiko dari UVB.
Lalu, mengapa penggunaan SPF 50 dan PA++++ lebih sering dianjurkan dibandingkan dengan angka SPF lainnya dan PA biasa? Ini dia alasannya.
- SPF 50 pada Broad Spectrum Sunscreen
Sampai saat ini, berbagai produk sunscreen memang memiliki angka yang beragam, seperti SPF 15, 30, 50, hingga 100. Nah, menurut penelitian SPF 50 mampu memberikan proteksi pada kulit selama 500--700 menit (atau setara dengan waktu 8 jam) sebelum kulit terbakar akibat paparan sinar UVB. Lebih dari itu, SPF 50 juga dapat melindungi kulit kita sampai 98 dari 100 photons yang dihasilkan dari pancaran sinar UV. Tentu saja perlindungan ini lebih besar dibandingkan SPF 30 apalagi SPF15. Dengan indeks UV di Indonesia yang cukup tinggi dan kadar serta tingkat risikonya yang berbeda-beda tiap wilayah, membuat kita memerlukan tingkatan SPF yang tinggi pula untuk menghalau dampak yang mungkin terjadi pada kulit kita, dalam hal ini SPF 50 adalah jawabannya.
- PA++++ dalam Broad Spectrum Sunscreen
Untuk mengukur proteksi terhadap penuaan dan hiperpigmentasi yang diakibatkan oleh UVA, fitur PA digunakan sebagai Grade System dari PPD (Persistent Pigment Darkening). Nah, normalnya setelah 10 menit, pigmen kulit bisa menjadi gelap jika terpapar nonstop di bawah sinar matahari. Jika pada Broad Spectrum Sunscreen-mu terdapat fitur PA+ ( yang setara dengan 2-4 ppd) maka proteksinya menjadi 2--4x lebih tahan lama dalam menimbulkan efek penggelapan pada kulit. Dibandingkan PA+, PA++, atau PA+++, tentu saja PA+++++ dapat menyediakan perlindungan yang lebih long-lasting, sebab setara dengan lebih dari 16 ppd yang berarti perlindungannya menjadi berkali-kali lipat lebih lama.
Yup, kedua fitur dalam Broad Spectrum Sunscreen ini memang sangat esensial dan berpengaruh dalam mengoptimalkan proteksi. Apalagi, UV Indeks di Indonesia tergolong tinggi dan berbahaya, jadi kamu memang memerlukan proteksi ekstra yang menyeluruh dengan menggunakan Broad Spectrum Sunscreen yang memiliki perlindungan kuat. Demi menjawab kebutuhan tersebut, ANESSA Sunscreen memiliki kedua fitur Broad Spectrum Sunscreen tersebut dalam takaran yang sangat optimal, yaitu SPF 50 dan PA++++.
Efek Paparan UVA dan UVB pada Kulit
Pada poin pertama, telah sedikit disinggung apa saja dampak sinar UVA dan UVB pada kulit. Nah, pada poin ini akan dijelaskan secara lebih detail perbedaan dari UVA dan juga UVB serta dampaknya pada kulit.
Pada UV A:
- Pada level energi, UV A memiliki gelombang panjang, yaitu 380-315nm sehingga mampu menembus lapisan ozon, awan, bahkan lapisan kaca. Hal inilah yang menyebabkan kamu perlu menggunakan sunscreen meskipun beraktivitas di dalam ruangan atau bahkan saat awan terlihat mendung.
- Dari segi dampak pada kulit, kamu mungkin saja tidak langsung merasakannya, namun sinar UVA memiliki efek berkepanjangan. Efek tersebut adalah kulit yang mengendur, munculnya kerutan, terjadinya penuaan dini (photoaging), sampai kanker kulit.
- Selain menembus ozon dan kaca, paparan sinar UV A dapat menembus lapisan dermis atau terdalam pada kulit, jadi sangat mungkin untuk merusak struktur dan DNA kulitmu
Pada UV B:
- Berbeda dengan UVA, gelombang UV B tergolong cukup pendek, yaitu pada kisaran 315-280 nm
- Gelombang pendek bukan berarti tidak memiliki dampak. Dari segi efek pada kulit paparan sinar UV B bisa memberi dampak langsung dan terlihat, seperti kemerahan/iritasi, kulit terbakar, dan hiperpigmentasi
- UV B menyerang lapisan kulit terluarmu, yaitu bagian epidermis sehingga dampaknya tak kasat mata.
Pemaparan di atas tentunya menjadi alasan kuat mengapa perlindungan broad spectrum sunscreen ber-SPF 50 sangat diperlukan sehari-hari. Selain melindungi dari efek paparan sinar UV langsung yang terlihat, penggunaan sunscreen secara teratur juga dapat melindungi kulitmu dari dampak jangka panjang radiasi matahari.
ANESSA: Broad Spectrum & Hybrid Sunscreen That Protects You More
Sebagai solusi untuk menghindari bahaya sinar UV bagi kulit kamu bisa melakukan beberapa upaya, misalnya:
- Menggunakan pakaian tertutup (baju berlengan panjang, kaca mata, topi) saat matahari sedang terik
- Menghindari beraktivitas langsung di bawah matahari saat sedang terik-teriknya (pukul 10.00-16.00)
- Menggunakan sunscreen setiap hari
Dalam hal ini, ANESSA Beauty Sunscreen merupakan perlindungan yang kuat dan tepat untuk digunakan untukmu. Selain perlindungannya yang menyeluruh sebagai broad spectrum sunscreen, ANESSA tidak hanya melindungi kulitmu dari bahaya paparan radiasi sinar UVA dan UVB saja, lebih dari itu ANESSA juga cocok digunakan oleh semua jenis kulit. Pada dasarnya, ANESSA juga merupakan hybrid sunscreen, yang menggabungkan kandungan dalam chemical sunscreen dan physical sunscreen. Jadi perlindungannnya pun maksimal sekaligus nyaman di kulit.
Tidak hanya memiliki angka SPF dan PA yang tinggi, ANESSA dilengkapi pula dengan 50% skincare ingredients yang berfungsi untuk menutrisi kulitmu dan menghindarkanmu dari dampak photoaging. Diformulasikan pula dengan Triple Defense Technology di dalamnya (Thermo Booster Technology, Aqua EX Booster Technology, Super Waterproof) yang membuat proteksi sunscreen merata dan semakin kuat saat terpapar panas, bahkan saat terpapar air atau keringat sekalipun. Teksturnya yang ringan, juga teknologi rubbing-resistant di dalamnya memungkinkan kamu untuk beraktivitas secara leluasa setiap harinya. Berikut beberapa varian yang bisa kamu sesuaikan dengan preferensimu, yaitu:
- ANESSA Perfect UV Milk (strongest protection with matte finish)
- ANESSA Perfect UV Gel, (for dewy and fresh look)
- ANESSA Perfect UV Spray, (on-the-go application)
- ANESSA Perfect UV Whitening Gel, (dark spots issue & brightening effects)
- ANESSA Perfect UV Mild Milk, (Dedicated for sensitive skin with smooth & silk feel)
- ANESSA Perfect UV Mild Gel (Dedicated for sensitive skin with dewy finish & 8hours hydration)
So, which one would you choose to be your fighter? Dapatkan sunscreen no.1 di Jepang ini melalui ANESSA Official Store di e-commerce favorit kamu, mulai dari Sociolla, Shopee, Tokopedia, Lazada, Watsons, JDID, dan lain-lain!